Satgas OMB Seulawah 2023-2024 Gelar Patroli Skala Besar

Polda Aceh32 Dilihat

Dailymailindonesia.com, Banda Aceh — Satgas Operasi Mantap Brata (OMB) Seulawah 2023-2024 menggelar patroli berskala besar, Senin, 13 November 2023. Patroli itu dilaksanakan oleh personel dari berbagai Satgas Operasi.

Kasatgas Humas Operasi Mantap Brata Seulawah Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan, patroli skala besar tersebut dilaksanakan sebagai bentuk pencegahan terhadap potensi gangguan keamanan jelang Pemilu 2024.

Patroli skala besar itu juga menyasar tempat-tempat rawan gangguan, kantor partai, serta kantor penyelenggara pemilu.

“Patroli ini dilaksanakan oleh seluruh satgas yang bertujuan mencegah potensi gangguan keamanan jelang Pemilu 2024,” kata Joko Krisdiyanto, dalam rilisnya, Senin, 13 November 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *