Oknum Dokter Perempuan Digerebek Warga Berduaan dengan Relawan di Rumah Dinas

Aceh Tamiang24 Dilihat

Aceh Tamiang – Seorang oknum dokter perempuan digerebek warga saat berada berduaan bersama seorang pria di dalam rumah dinasnya, di salah satu desa di Kecamatan Tamiang Hulu, Kabupaten Aceh Tamiang, Sabtu (24/1/2026).

Kepala Desa (Datok Penghulu) setempat membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia menyebutkan, penggerebekan dilakukan langsung oleh warga sekitar setelah muncul kecurigaan.

“Benar, itu kejadian penggerebekan oleh warga sekitar pukul 11.00 sampai 12.00 WIB,” ujar Datok Penghulu saat dikonfirmasi, Minggu (25/1/2026).

Menurut Datok, kecurigaan warga bermula ketika melihat seorang pria keluar masuk ke rumah dinas dokter tersebut hingga malam hari. Merasa tidak wajar, warga kemudian berinisiatif melakukan penggerebekan.

“Saat digerebek, keduanya ditemukan berada di dalam rumah dinas,” jelasnya.

Datok menerangkan, perempuan tersebut diketahui merupakan seorang dokter gigi yang bertugas di Puskesmas setempat dan berasal dari Kota Langsa. Sementara pria yang bersamanya merupakan seorang relawan banjir yang bertugas di Aceh Tamiang dan berasal dari luar daerah.

“Yang perempuan dokter gigi, sementara laki-lakinya relawan banjir dari luar daerah,” katanya.

Usai penggerebekan, keduanya langsung dibawa ke Polsek setempat untuk dimintai keterangan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.

“Saat ini keduanya diamankan di Polsek. Pengakuan mereka tidak melakukan perbuatan apa pun. Namun dugaan sementara mengarah pada pelanggaran jinayah karena berduaan dalam satu ruangan dan bukan mahram,” terang Datok.

Lebih lanjut, Datok menyampaikan bahwa berdasarkan informasi yang diterimanya, kedua pihak berstatus lajang atau belum menikah. Upaya mediasi dengan meminta keduanya untuk menikah juga sempat dilakukan.

“Namun oknum dokter tersebut menolak menikah karena merasa tidak melakukan perbuatan apa pun,” pungkasnya.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *