Pembersihan SD Negeri 6 Tanah Jambo Aye Tuntas Setelah Enam Hari

LHOKSUKON – Kegiatan pembersihan fasilitas pendidikan pascabencana banjir di SD Negeri 6 Tanah Jambo Aye, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, selesai dilaksanakan pada Rabu (15/1/2025) oleh personel BKO Brimob Polda Banten.

Pembersihan di sekolah tersebut telah berlangsung selama enam hari, sejak awal pelaksanaan hingga dinyatakan tuntas hari ini. Selama kegiatan, personel Brimob membersihkan ruang kelas, halaman sekolah, serta area pendukung lainnya dari lumpur dan material sisa banjir agar lingkungan sekolah kembali bersih dan layak digunakan.

Kapolres Aceh Utara AKBP Trie Aprianto, melalui Kasi Humas Polres Aceh Utara AKP Bambang, menyampaikan bahwa selesainya pembersihan di SD Negeri 6 Tanah Jambo Aye merupakan bagian dari rangkaian penanganan dampak banjir di sektor pendidikan.

“Alhamdulillah, pembersihan di SD Negeri 6 Tanah Jambo Aye hari ini telah selesai dilaksanakan setelah dikerjakan selama enam hari. Dengan tuntasnya kegiatan ini, diharapkan pihak sekolah dapat kembali mempersiapkan kegiatan belajar mengajar secara normal,” ujar AKP Bambang.

Ia menambahkan, pembersihan fasilitas pendidikan menjadi salah satu fokus utama karena berkaitan langsung dengan kenyamanan dan keselamatan siswa serta tenaga pendidik pascabencana banjir.

Polres Aceh Utara bersama personel BKO Brimob Polda Banten terus melaksanakan kegiatan kemanusiaan di wilayah terdampak banjir lainnya sebagai bagian dari upaya pemulihan fasilitas umum dan pelayanan kepada masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *