Warga Pidie Mulai Buru Pakaian Lebaran, Pedagang Sumringah, Saban Hari Laku 200 Pasang

Daerah5 Dilihat

SIGLI – Warga Kabupaten Pidie, sejak dua pekan terakhir, mulai ‘memburu’ pakaian baru untuk dipakaikan saat Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.

Seperti pantauan awak media, hingga Minggu (16/3/2025)  dini hari WIB, di pusat pasar Kota Beureunuen, Kecamatan Mutiara, Pidie, warga datang dari berbagai kecamatan untuk membeli berbagai variasi baju bergerak dengan harga terjangkau.

“Sejak 10 Ramadhan, warga mulia ramai memburu pakaian lebaran dengan beragam koleksi dan merek branded dunia,” sebut Deni (38), pedagang pakaian di Toko Mulia Branded, pusat pasar Kota Beureunuen, Kecamatan Mutiara, Minggu (16/3/2025) dini hari.

Diakui Deni, rata-rata permintaan baju dan celana mencapai mulai dari 150 pasang sampai 200 pasang setiap hari.

Baik pakaian untuk kalangan anak-anak, remaja, maupun dewasa.

Malahan sejak 10 Ramadhan terutama pada malam hari, warga mulai memadati atau membludak di berbagai toko pakaian untuk memilih baju dan celana baru.

Ditambahkan Deni, tingginya permintaan terhadap pakaian baru ini disebabkan oleh seiring memasuki musim panen padi di berbagai kecamatan di Pidie.

Termasuk bagi para segmen sosial yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan cairnya gaji 13.

“Ini secara otomatis akan menumbuhkan geliat perekonomian secara signifikan,” ungkapnya.(serambinews)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *