Keterangan dokumen foto saat terjadinya kebakaran 17 Agustus 2024
Karang Baru, Dailymail Indonesia
2 dari 4 orang korban ledakan dan terbakar sumur minyak milik PT. Pertamina EP Rantau di KSB 44 di Desa Bukit Tempurung Kecamatan Kota Kualasimpang di rujuk ke rumah sakit di Jakarta.
Hal tersebut disampaikan oleh Humas lapangan PT. Arjuna Petrogas Indonesia saudara M.Nur, Sabtu 30 Agustus 2024.
“2 korban luka bakar kita rujuk ke RSP Pertamina Jakarta karena perlu penanganan yang lebih intensif terhadap kedua korban luka bakar tersebut,” ujar M. Nur.
Sedangkan untuk 2 korban luka bakar lain masih dirawat di RS. Murni Teguh Medan. tambahnya.
Lanjut M. Nur, 2 korban yang dirujuk ke jakarta yaitu AS dan IS.
“Alhamdulillah kondisi saat ini kedua korban luka bakar sudah bisa makan sendiri, kalau sudah normal kita mau tempatkan kedua org ini di kantor pusat jakarta, sampai benar benar baik dah bisa beraktifitas seperti semula baru kita aktif kan di lokasi reg Arjuna lg,” jelasnya.
“Sementara untuk BPJS Ketenaga Kerjaannya nanti akan kita proses dan ini untuk jaminan terhadap pekerja kita,” katanya lagi.
Lebih lanjut, kata M. Nur, PT.Arjuna Petrogas Indonesia akan melakukan yang terbaik untuk korban luka bakar.
“Untuk biaya pendampingan dari keluarga kita tanggung semua seperti penginapan, makan dan kebutuhan lainnya,” ungkapnya lagi.
“Kalau hasil investigasi saya tidak bisa berkomentar karena itu bukan ranah saya untuk menjawabnya, alangkah baiknya coba komunikasi ke pihak SKK Migas dan Pihak Pertamina Ep Rantau,” katanya.
Sampai berita ini ditayangkan, perihal investigasi masih dalam proses oleh pihak terkait.