Dailymailindonesia.com, Banda Aceh – Penjabat (Pj) Sekda Aceh Azwardi, AP., M. Si, bersama sejumlah ASN, Forkopimda, dan siswa menghadiri upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024 yang dipusatkan di halaman depan Kantor Gubernur Aceh, Banda Aceh, Kamis (2/5/2024) pagi.
Upacara itu diikuti oleh para perwakilan pimpinan Forkopimda Aceh, para Kepala SKPA, para guru dan perwakilan siswa dari Kota Banda Aceh.
Azwardi dalam sambutan Mendikbudristek, Nadiem Makarim, mengatakan transfomasi besar telah dilakukan dengan adanya Kurikulum Merdeka, yang semakin mendekatkan pada cita-cita luhur Ki Hadjar Dewantoro, yakni pendidikan yang menuntun bakat, minat, dan potensi peserta didik.
“Anak-anak kita sekarang bisa belajar dengan lebih tenang, karena aktivitas pembelajaran mereka dinilai secara lebih holistik oleh gurunya sendiri,” kata Jafar.
Para guru, lanjut Azwardi sekarang berlomba-lomba untuk berbagi dan berkarya dengan hadirnya Platform Merdeka Mengajar.
Selain itu, guru-guru yang dulu diikat berbagai peraturan yang kaku, sekarang lebih bebas berinovasi di kelas dengan hadirnya Kurikulum Merdeka.
Azwardi berharap momentum Hardiknas bisa menjadi ajang refleksi untuk memastikan keberlangsungan Kurikulum Merdeka.
Dengan merefleksikan hal-hal yang telah kita lakukan sepanjang tiga tahun terakhir, kita dapat merancang arah perjalanan kita ke depan, guna memastikan keberlangsungan dan keberlanjutan gerakan Merdeka Belajar,”.